Korean Tart Referensi Baru Kado untuk Orang Tersayang
SUDAH menyiapkan kado spesial untuk merayakan valentine atau justru masih bingung mau memberikan hadiahnya. Bunga atau lainnya.
Meski bunga masih menjadi primadona, tidak ada salahnya bila ingin mencari kado lain agar lebih spesial. Misalnya, korean tart yang baru-baru ini mulai mencuri perhatian publik.
Tak seperti tart umumnya, korean tart ini tampil dengan hiasan simpel dan aesthetic dengan warna-warna pastel yang bersih. Korean tart mulai marak sejak 2020.
“Tapi saya baru coba buat sendiri Agustus 2020. Setelah trial and error, saya berani menerima orderan,” tutur Owner a.keikeu, Anastasya Silvana.
Korean tart dikenal memiliki desain sederhana karena hiasannya hanya berupa tulisan, gambar karakter, buah segar, hingga dried flower. Namun, justru itu yang menjadi daya tarik korean tart.
Untuk base biasanya menggunakan chiffon cake atau cake rasa buah seperti strawberry, blueberry, dan carrot. Tasya membuat base cake rasa buah-buahan menyerupai rasa aslinya seperti di Korea.
“Tapi kalau yang pesan nggak mau coba cake rasa buah, saya sarankan pakai yang chiffon cake,” tambahnya saat ditemui di Gosyen Bakery, beberapa waktu lalu..
Pada cake rasa buah itu, biasanya ditambah buah asli di setiap tumpukan sementara untuk carrot cake, Tasya biasa menambahkan walnut. Tumpukan cake dan buah itu kemudian diolesi krim putih atau sesuai keinginan pelanggan.
Menurut Tasya, yang membedakan korean tart dengan lainnya mungkin bisa dari krim. Korean tart biasanya menggunakan fresh cream yang dicampur cheese cream.
Rasa yang dihasilkan tidak hanya manis tapi asin. “Itu yang membuat krim pada korean tarts tidak enek,” jelas lulusan Manajemen Perhotelan UK Petra Surabaya itu.
Menjelang valentine, Tasya sudah menerima beberapa pesanan korean tart dengan hiasan beragam. Salah satunya, gambar pasangan. Disarankan, memesan dua hari sebelum acara, karena krim harus fresh. (kir)