Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Ini Ciri Khas Strap Mask Monochrome Buatan Grace Liem

BANYAK bermunculan sejumlah fashion item yang bisa menunjang penampilan selama pandemi Covid-19. Salah satunya, aksesori strap mask. Tak hanya estetis tapi tetap higienis dan fungsional.

Desainer aksesori asal Surabaya, Grace Liem membuat masker dengan ciri khas,  strap mask lantaran memiliki beberapa fungsi. Paling utama adalah supaya masker tidak terkontaminasi oleh kotoran. 


"Misalnya, saja saat keluar dan terpaksa harus membuka masker. Daripada tergeletak sembarangan, lebih baik tetap menggantung di leher," terangnya saat ditemui di kawasan Villa Bukit Mas, Kamis (18/2/2021).

Grace tidak asal membuat strap mask. Dia tetap memperhatikan sisi unik agar saat strap mask tetap terlihat fashionable. Bahkan tak menampik memberikan tutorial membuat strap mask secara mandiri.

Untuk desain, bisa disesuaikan dengan style masing-masing orang. "Tapi karena saya lebih suka kesan elegan dan mewah, saya membuat model monochrome dengan sentuhan warna emas dan rose gold," tutur Grace.

Bahan membuat strap mask tergolong mudah, di antaranya, senar, manik-manik, kristal, logam, dan toospin. Langkah pertama, mengukur panjang senar. Umumnya, lanjut Grace, dengan panjang 68 cm.

Setelah itu, senar diisi manik-manik beragam ukuran. Soal pola, fia menerapkan lima manik kecil dan satu manik besar. "Itu dilakukan berulang hingga senar terisi penuh. Bila sudah, beri stopper di bagian akhir,  agar  manik-manik terkunci rapi," jelasnya.

Pada strap mask ini, Grace lebih memanfaatkan tuspin ketimbang hook. Pasalnya, hook membuat bagian belakang telinga sakit karena terpasang pada tali masker sementara tuspin, dipasang di depan masker.

Supaya kesan elegan makin kuat, Grace menambahkan bros bahan logam berbentuk bunga di dekat tuspin. Logamnya datar, dan sedikit tambah manik-manik di tengahnya.

Lantaran strap mask ini menggunakan tuspin, Grace menyarankan dipakai saat menggunakan masker kain. Maklum, cara memasang tuspin itu ditusuk pada masker sehingga, jika bentuk masker tidak kokoh, bakal mudah robek. (kir)

Auto Europe Car Rental