Cara Atta Halilintar dan Candra Putra Negara Pasarkan Clothing Lokal Indonesia
Ahha Surabaya merupakan jaringan Ahha Store yang ownernya adalah Atta Halilintar. Dengan ciri khas kacamata hitam dan bando di kepala, Atta ikut larut dalam pembukaan resmi outlet ketiga setelah Ahha Jakarta dan Bali.
“Ahha Surabaya sudah beroperasi lima bulan, dan mendapat tanggapan yang bagus di pasar, jadi kami sepakat untuk meresmikan outlet ini,” tutur Candra sembari terus menebar senyumnya.
Secara offline, penjualan produk Ahha Surabaya tidak hanya dari kota Surabaya saja, bahkan merambah daerah lain di Jawa Timur (Jatim). Khusus untuk online melalui kanal Ahha Surabaya, penjualan bisa mencapai luar negeri, seperti Hongkong, Taiwan dan lainnya.
Selama lima bulan terakhir, kontribusi penjualan paling banyak berasal dari online yakni 60 persen. Sisanya, penjualan offline dengan belanja langsung di outlet.
Produk fashion besutan Atta Halilintar ini diklaim tampil kustom dengan jumlah desain yang terbatas dan bahan premium. Harga jualnya mulai Rp 300.000 an hingga Rp 700.000 an.
Selain memanfaatkan sosok Atta Halilintar sebagai owner, Candra menggandeng dan berkolaborasi dengan YouTuber dan influencer lainnya untuk mereview produk Ahha. Dia optimis meraih kue clothing Rp 1 miliar sebulan.
Atta Halilintar yang hadir dalam kegiatan itu mengucapkan terima kasih atas respons positif para penggemar sekaligus pembeli produk Ahha. Produknya dipastikan, lokal Indonesia. “Silakan dibeli, silakan dirasakan, pasti nyaman dan desainnya bisa dipakai oleh semua usia,” komentar pemilik nama lengkap Muhammad Attamimi Halilintar ini.
Gerai clothing line AHHA (Atta Halilintar Habit) pertama berada di Pondok Pinang, Jakarta Selatan. Pria kelahiran Dumai, Riau, 20 November 1994 ini memulai bisnis ini dengan cara online dimulai dari modal Rp 2 juta. Beberapa tahun berjalan, perputaran uang di bisnisnya diklaim bisa sampai miliaran rupiah.
Sosok Atta Halilintar menjadi idola sebagian remaja di Indonesia. Sosoknya seolah menjadi kiblat tersendiri bagi para pengikutnya, termasuk dalam urusan fashion. Selain mengikuti konten dari youtuber ternama Indonesia ini, para penggemarnya juga mengikuti gayanya dalam berbusana.
Banyak dari mereka yang membeli produk fashion bermerek AHHA, yang memang sengaja dikeluarkan untuk para penggemarnya. Bahkan, kini banyak produk AHHA KW alias palsu yang dijual di pasaran. Tapi putra sulung Halilintar Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk ini tidak khawatir. (bu dora dan om somad)