Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Ini Trik Berjualan dengan Sistem Dropship di Marketplace

DALAM dunia bisnis online, dropship dan reseller itu berbeda ya meski antara dropship dan reseller ini sama-sama menggunakan sistem, menjual produk yang bukan miliknya sendiri atau produk yang dimiliki oleh orang lain.

Dropship itu cara atau teknik untuk melakukan pemasaran melalui online. Pelaku bisnis market online atau penjual harus menyimpan stok barang yang ada. Begitu dapat orderan, harus mengecek barang dan detail pengiriman kepada produsen. Dropship akan bekerja sama dengan distributor atau suplier.


Pengertian reseller, yaitu pelaku bisnis online yang menjualkan produk suplier, distributor atau produsen. Seorang reseller wajibn memiliki stok barang untuk dijual sehingga untuk modal yang dikeluarkan reseller jauh lebih besar.

Kembali soal dropship, ini bukan masalah stok saja, tapi sistemnya. Banyak yang masih bingung apa dan bagaimana SISTEM DROPSHIP.

☑️ DROPSHIP yaitu kita menjual barang TANPA harus stok ..(ngejualin barang orang lain)

☑️ Pelaku/Orang yang menjalankan DROPSHIP dinamakan DROPSHIPER

☑️ DROPSHIPER bebas ingin berjualan di manapun, di Marketplace apapun boleh dengan CATATAN SATU LOKASI dengan SUPLIER

☑️ Sebagai Dropshiper kita harus :

1. Menentukan Produk Apa yang mau di jual

2. Mencari Produk Tersebut Di Pencarian/Di Kategori

3. Pilih SUPLIER dengan rating/bintang 4.5 keatas (saya sarankan cari SUPLIER di Marketplace T)

4. Tentukan SUPLIER mana yang mau kita ambil, izin dahulu sebelum kita upload produknya ke toko kita

5. Bikin Toko di Marketplace S (tutorial banyak di YouTube)

6. Pikirkan Nama Toko yang mudah diingat oleh pembeli

7. Siapkan KTP, Email dan Nomor Telepon untuk Verifikasi

8. Upload Produk Suplier ke Toko Kita di Marketplace S (tutorial ada di YouTube)

9. Ubah Harga dari suplier. Contoh yang semula dari SUPLIER Rp 30.000 jadi Rp 50.000 (kita laba Rp 20.000). Di sini letak keuntungan kita

9. Setelah Toko A di Marketplace S kalian sudah ada produk dari suplier, edit produk dan mulai beriklan

10. Ketika ada orderan masuk, makan wajib segera memprosesnya. Caranya :
- Kopi alamat pembeli lalu order di Marketplace T ke suplier kita
- Setelah order tunggu sampai SUPLIER kirim barang kita dan Nomor Resinya Keluar
- Setelah nomor resi keluar kita wajib input resinya ke orderan kita di Marketplace  S
- Jika sudah kirim barang ke pembeli tunggu sampai barang tiba dan pembeli memberi ulasan, baru uang masuk ke saldo penjual akun Marketplace S kita

(Catatan penting : untuk Dropship antar Marketplace di awal wajib pakai kurir JNE Reguler)

Sumber : Telegram

Auto Europe Car Rental