Komunitas Peternak Bebek Mengubah Cara Beternak Tradisional Jadi Modern dan Tumbuh Bersama melalui Grup Facebook
Tak hanya daging yang dapat digoreng atau dibakar, telur bebek pun banyak digandrungi masyarakat karena dapat diolah menjadi aneka hidangan dan produk kuliner, mulai dari kerak telur yang legendaris, hingga santapan dan penganan ringan yang menggunakan saus dari telur asin.
Untuk menghasilkan produk bebek yang berkualitas, dibutuhkan keterampilan dan pengetahuan yang mumpuni soal cara beternak yang benar hingga penggunaan vitamin atau obat untuk bebek. Menjalani usaha peternakan bebek ini tidak semudah yang dibayangkan.
Dibutuhkan kecermatan, kesabaran dan ketekunan untuk merawat unggas berkaki dua itu. Tantangan lain yakni minimnya pengetahuan dan pengalaman.
Inilah yang mendorong Agni Amerta dan sang Ayah, Ir Ardi Wisuku, membuat grup Facebook Komunitas Peternak Bebek Petelur & Pedaging Seluruh Indonesia (KPBP2SI) pada 2016.
Media itu sebagai sarana pembelajaran, konsultasi sesama peternak, dan diskusi mengenai budidaya bebek petelur dan pedaging. Yang dibutuhkan peternak adalah informasi, terutama tentang perkembangan penyakit dan cara menanggulanginya.
"Biasanya sakit apa, obat atau perawatannya harus bagaimana. Dengan harapan tidak ada kematian. Kalo kematian rugi. Terus, bagaimana cara agar bebeknya cepat besar, cepat bertelur,” ujar Agni dalam rilis, Senin (20/7/2020).
Ardi menjelaskan, tujuan utama grup Facebook ini dibuat adalah untuk mendobrak cara-cara beternak tradisional menjadi modern. Contoh, dulu mereka menggembalakan bebeknya di sawah. Sekarang berubah menjadi di kandang. Dulu pakannya apa adanya.
"Kini menjadi teratur. Akhirnya, kualitas dari hasil produksinya bagus, lebih terkontrol kesehatannya,” jelasnya.
Mengelola grup Facebook bukanlah pekerjaan mudah. Agni sangat disiplin dalam menjalankan aturan grup yang wajib disepakati, salah satunya adalah dilarang berjualan.
Sebagai admin, Agni juga melakukan filter pada postingan grup agar suasana tetap nyaman dan kondusif untuk berdiskusi.
Guna membuat suasana grup yang aktif dan menarik, Agni dan KPBP2SI yang merupakan bagian dari Facebook Community Leadership Program, kerap menyiasatinya dengan membagikan informasi bisnis seputar permintaan terhadap hasil ternak. (*)