Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Tips Pernikahan dengan Budget di Bawah Rp 100 Juta di Jakarta

PERTAMA, disclaimer dulu ya, karena ini berdasarkan pengalaman pribadi dan kedua, merancang acara pernikahan itu butuh effort. Kenapa effort? Karena akan menguras tenaga dan fikiran. "Ahm nikah mah tinggal nikah aja di KUA." atau "Ah, itu mah manage keluarganya." Sebenarnya, yang harus dimanage adalah diri kita sendiri, dan tentunya pasangan masing-masing. Dalam membuat sebuah acara, salah satunya acara nikah, yang paling penting, tahu apa yang kita mau. Kalau sudah tahu, sisanya kita cari solusi.

Tips #01 : Banyak Ngobrol dengan Pasangan
Banyak masalah hadir karena miskomunikasi, perbanyak ngobrol dengan pasangan, bisa bikin lebih enjoy dalam menentukan macam-macam urusan. Terlebih kalau soal wedding, banyak dengar apa yang calon perempuan inginkan. Terus pastikan kalian seirama, maksudnya punya tujuan sama, punya keinginan sama. Kalau ada yang berbeda, mohon dibikin sama, soalnya kalian berdua akan menantang dunia, jadi harus satu suara.

Tips #02 : Tentukan Budget
Sudah tahu dream weddingnya seperti apa, kemudian harus realistis dengan budget yang ada, atau yang bakal ada. Pastikan ini, kalian sudah perhitungkan betul-betul dengan tujuan akhir no utang dan lunas sebelum acara. Kenapa? Ini prinsip pribadi saja sih. Kan mau enak, masak mikirin yang aneh-aneh. Jadi, better acara beres, pikiran tenang.

Anggap saja kali ini kita punya budget di bawah Rp 100 juat ya, harus komit dari awal sampai akhir, tidak boleh lebih dari itu. Kalau boleh saran, dari budget awal buat buffer zone sebesar 30% dari target budget. Jadi, misal maksimal Rp 100 juta, berarti target budget adalah Rp 70 juta.

Tips #03 : Jumlah Undangan atau Tamu
Intimate means more comfy, means utamakan keluarga dan temen dekat, dan hitung jumlah orang. Misal, kalau saya kemarin adalah 150 undangan. Pembagian undangan: Teman Laki : 50, Teman Perempuan : 50, Keluarga Laki : 25, Keluarga Perempuan : 25.

Semakin sedikit jumlah undangan belum tentu benar, semakin banyak jumlah undangan juga belum tentu benar. Tentukan saja yang PAS buat kamu dan pasangan, dan jangan lupa orang tua. Pastikan hal ini sudah dikompromikan jauh jauh hari. Jumlah tamu ini bagian krusial yang bakal berdampak dengan budget.

Tips #04 : Venue atau Tempat
Gimana cara membujuk orang tua buat nikah simpel. Nah, ini bisa jadi salah satu caranya. Cari venue dengan kapasitas yang sesuai dengan target. Kalau mau bikin acara intimate, cari saja venue yang maksimal bisa nampung 300 orang. Artinya, total tamu maksimal 300 orang standing, tak bisa lebih.

Untuk venue, cari yang sesuai tujuan. Misal, saya dan pasangan maunya outdoor, maka  cari venue outdoor yang intimate. Di mana, nah ini bisa dari tanya temen, keluarga, internet, instagram, dan sebagainya. Kebetulan saya dapat venuenya di Jakarta Selatan, harga sewa outdoor-nya sekitar 8  juta untuk 1 hari.

Pastikan semua biaya sudah termasuk biaya kemanan+kebersihan dan service charge.  jadi tidak ada nambah lagi. Selain itu, di Jakarta kebanyakan acara pernikahan dan akad itu hanya 6 jam. Jangan kaget kalau ada venue yang nyewain cuma 6 jam. Pastikan pula, venue yang anda pilih tidak rewel, maksudnya rewel itu adalah:

- Sudah punya rekanan, jadi tidak bisa pakai vendor dari luar. Ini mengapa menurut gue harus venue fix dulu baru vendor lain.
- Ada banyak biaya additional, contoh : parkir/tambahan listrik/sound system dan sebagainya.

Kalau mau hemat lagi, kalau memang di rumah ada taman yang bisa dipakai,  mending di rumah saja, atau kalau di komplek atau dekat rumah ada lapangan yang bisa dipinjam, atau ada gedung serbaguna juga, tidak masalah. Usahakan sekali jangan sampai nutup jalan ya, apalagi jalan umum.


Tips #05 : Makanan atau Katering
Pastikan jumlah makanan dan jumlah tamu seimbang tepat, jangan sampai kurang, karena kadang orang lapar, bisa emosian. Salah satu cara memastikan, ini cara menghitung jumlahnya, kemarin saya praktikan dan untungnya tidak ada yang kurang.

Undangan 150 = 300 tamu
Buffet : 150
Gubukan I : 100
Gubukan II : 100
Gubukan III : 100
Koefisiennya, jumlah piring = 150% jumlah tamu

Cara cari vendor? Nah ini yang kudu effort. Banyak vendor catering di Jakarta yang : belum masuk bridestory dkk, sudah pengalaman lama, makanan enak, harga murah, tidak pernah ikut pameran wedding. Nah, kebetulan tipe vendor ini yang didapatkan kemarin.

Seperti yang saya bilang, bikin acara nikah itu butuh effort, jadi cari vendor yang kaya gini juga harus kudu wajib effort. Mereka spesies langka, dan katering, menjadi salah satu yang utama di acara wedding. Tips buat nyarinya : tnya orang tua (kalau soal datang ke berbagai jenis kondangan tidak ada  yang ngalahin mereka), tanya teman, tanya tetangga, dan sering datang kondangan buat test food, cari di internet.

Pastikan selalu TEST FOOD sebelum menyerahkan tanda jadi/booking. Untuk katering, saya dapat harga satuan sekitar segini : Buffet  50.000 x 150 = 7,5 juta, Gubukan : 20.000 x 300 = 6 juta. Total biaya katering Rp 13,5 juta.

Tips #06 : KUA dan Dokumen Pernikahan
Lho kok kesini dulu? Karena elemen elemen acara pernikahan yang paling penting adalah Venue+Katering+KUA. Sisanya bisa banget di adjust sesuai kebutuhan. "Tapi kan bisa kak nikah di KUA doang?" Ya, memang bisa dan bisa lebih murah. Ini pengalaman saya, so apapun pilihannya ada di kalian semua.

Nah persiapan KUA dan dokumen ini ada beberapa proses guys, yang berkaitan dengan venue acara. Kenapa venue? Jadi jika akad akan dilaksanakan di venue acara, dan venue, di luar wilayah KTPmu/calon, maka kalian akan dinamakan "NUMPANG NIKAH". Karena NUMPANG NIKAH, selain harus membuat persyaratan pernikahan, kalian juga harus melakukan transfer data ke KUA di wilayah venue acara pernikahan kalian.

Setelah mengurus dokumen dan lainnya, akan ada biaya sebesar Rp. 600. 000. Nah jadi kebutuhan untuk acara pernikahan seminim mungkin adalah tadi VENUE+CATERING+KUA, kalau dengan budget yang gue kasih ini kalian cuma habis 13,5+8+0,6 = 22,1 JT saja untuk mengadakan acara pernikahan.

Tips #07 : Dekorasi
Ini bisa dibilang butuh dan bisa aja ga butuh-butuh amat. Tapi kalau kalian ingin buat suasana yang bikin tamu nyaman juga enak dipandang, maka dekorasi itu termasuk bagian yang dibutuhkan. Tipsnya kalian bisa saja melakukan DIY (Do It Yourself), kalau kalian rajin dan mau effort.

Barang-barang essential untuk dekor adalah meja dan kursi, dan ini banyak disewa atau bisa gunakan yang ada. Untuk hiasan, bisa gunakan bunga dan bahan lainnya. Tapi kalau kalian tidak punya waktu, gunakan vendor decoration.

Untuk biaya rata-rata dekorasi outdoor itu, bervariasi dari 15 - 25 juta. Jadi coba kita taroh budget 20 juta, buat dekorasi komplet. Untuk hemat budget, simple is better. Salah satu trik untuk memaksimalkan budget, bisa dicoba cara berikut:
1. Gunakan peralatan si vendor instead bikin baru, coba cek portofolionya.
2. Jangan bikin stage yang muluk-muluk, 1 level saja cukup 20 cm, 6 m, cukup untuk berdiri berenam sama orang tua. Salah satu biaya dekorasi terbesar ada di panggung. Kenapa panggung, karena biasanya ada yg minta sampai ada ornamen macem-macem.
3. Untuk indoor, carilah gedung yang punya ornamen bagus, jadi tidak perlu nambah banyak banyak buat dekorasi.


Tips #08 : Make Up dan Baju Pengantin
Ini biasanya berkaitan. Buat para laki-laki, berikut nasihat saya kepada kalian semua, harus sabar dan memaklumi, mau ga mau, sadar ga sadar, acara pernikahan itu salah satu "dream" nya anak perempuan. Mereka ingin terlihat istimewa di acara ini. Cari MUA dan sanggar tidak sulit, yang cukup sulit adalah mencari sanggar yang cocok dengan kebutuhan dan keinginan.

Ada harga ada barang, begitulah waktu awal tanya harga MUA di Jakarta. Tapi bukan berarti tidak ada trik. Salah satunya, cari MUA adalah dengan memiliki teman yang jadi MUA. Tapi.. bukan berarti harus mendapatkan "harga teman", tetaplah profesional, hanya saja kalian bisa lebih meng-adjust keinginan kalian.

Cari sebanyak-banyaknya referensi MUA di sekitar kalian. Biasanya mereka juga ada yang open untuk trial atau dicoba terlebih dahulu. Nah begitu pula untuk SANGGAR, berkaitan dengan pakaian pada saat acara. Kalau ingin casual atau pakaian nasional, bisa gunakan gaun dan jas yang kalian punya untuk menghemat budget instead of sewa-sewa.

Nah yang agak extra effort adalah dengan baju daerah, biasanya harus nyewa. Kebetulan saya agak susah cari sanggar karena harus adat Melayu Riau, yang jarang banget ada di Jakarta. Terus diinget, kalau sewa baju, pastikan sudah termasuk baju orang tua, baju keluarga, among tamu, dan sebagainya. Minta detail benefit dari vendornya.

Tips hemat lainnya, hanya sewa satu baju, dengan kata lain akad dan resepsi menggunakan baju yang sama. Apalagi, nikahan standar di Jakarta rata-rata cuma 6 jam, jadi satu jenis pakaian juga cukup. Pastikan vendor yang kalian pilih bisa customize karena biasanya banyak yang menjual paketan. Sebenarnya tak maslah paketan, toh kalau sudah include semua.

Untuk budgetnya variasi MUA dan SANGGAR ini sangat beragam. Tapi dari pengalaman  saya, paket standar bisa sampai 25 juta, jadi kita tulis saja 25 juta, untuk MAKE UP dan SANGGAR ya. Ada yang lebih murah? Ada saja tapi ini saya ambil range dari yang saya dapat kemarin.

Tips #09 : Dokumentasi
Banyak orang bilang ini tidak perlu, tapi bagi saya, penting. Kenapa? Karena menikah bakal menjadi momento dalam hidup. Pilih partner dokumentasi sebaik mungkin, menurut saya dan pasangan, dengan tetap, menyesuaikan dengan budget yang ada. Cek portofolionya, bisa di Instagram, bisa di website-website wedding seperti Bridestory/Weddingku, dan internet.

Pastikan gaya dokumentasinya sesuai dengan keinginan kalian, juga dalam memilih fotografernya. Kalau sudah cocok, coba deh, cek di Instagram mereka, biasanya ada promo menarik. Seperti yang saya dapatkan, promo free foto wedding. Harga dokumentasi bervariasi, tapi saya perkirakan 10 juta, include video.

Bisa cari dari kenalan/teman/kolega yang menyediakan jasa ini, kali banyak bonusnya, tapi jangan minta barter sama exposure ya. Total penggunaan budget sampai saat ini adalah: 13,5 + 8 + 0,6 + 20 + 25 + 10 = Rp 77,1 juta.

Tips #10 : Wedding Organizer (WO)
Perlu gak sih? Ya kalau kalian tamunya ga banyak, terus punya temen/keluarga yang bisa diandalkan, mungkin bisa minta bantuan mereka untuk mengerjakan acara nikah kalian. Tapi kalau kalian ingin lebih rapi, terus lebih profesional penangannya kalian bisa cari WO dengan berbagai macam jenis.

Saya sering ngurusin event terus suka ngerjain printilan, jadi saya dan pasangan cuma menggunakan WO ON THE DAY. Kalian hanya menyewa jasa WO untuk acara hari H saja, jadi seperti persiapan cari vendor, dan lainnya tidak terlibat. Kalau misalnya tak mau ribet, bisa sih cari WO untuk ngurusin dari awal, cuma biaya servisnya pasti beda.

Atau minta temen-temen buat jadi WO, jadi bisa terbantukan, tapi tetap selalu ingat, harus menghargai teman-teman, masa cuma dikasi nasi bungkus. Untuk Budget WO biasanya variatif sih macem-macem, taruhlah di sini budgetnya itu 5-10 JT untuk WO ON THE DAY. Kalian bisa cari promonya, ada di Instagram si WO.

Atau bisa cari WO yang baru merintis tapi sudah minimal 3x handle wedding, biasanya belum terlalu mahal. Untuk kemaren saya dapat sekitar 8 JT tapi sudah sama MC. Nah ini untuk MC juga kalian bisa ikutan paketan di WO.

Tips #11 : Entertainment
Ini adalah musik, means band, termasuk di dalamnya sound system. Beruntunglah jika tempat sudah menyediakan sound system, jika tidak ya sepertinya harus sewa. Untuk band ada yang bilang harus ada, harus nggak. Trik dapetin band yang bagus, pertama cek dulu kualitasnya.

Cek di Youtube atau IG band band wedding atau tanya rekomendasi keluarga atau teman. Biasanya mereka ada promo di sosial media, dan  ada paketan dengan sound system. Paket akustik lebih murah dari yang paket full band atau orchestra.

Mau lebih hemat lagi? Coba pake spotif* atau aplikasi pemutar musik lain dan sambungkan dengan sound system. Cuma menurut saya pribadi gak afdol. Budgetnya sendiri, bisa variatif,  5,5 juta sesuai paket kemarin. Untuk entertainment pastikan mereka bisa mengikuti request tamu atau bisa kasih tamu ikut nyanyi.

Nah, di entertainment biasanya ada yang nyediain jasa MC, bisa dipaketin lagi buat dapetin harga khusus, cuma please do check background MC sesuai tidak dengan acara yang kalian mau. Misal formal atau santai, jadi biar nyambung sama tamunya.


Tips #12 : Elemen Lainnya
Undangan dan suvenir,  cari di Shopee dan lokasinya di Solo/Jogja. Jumlah budget bergantung undangan, biasanya sama dengan jumlah undangan. Modelnya bervariasi, begitu pula dengan range harga, sangat variatif berdasarkan keinginan. Undangan saya cukup simpel, dalam 1 jenis kertas tebal dikasih amplop.

Harga Rp 4500 per undangan, tapi kita mesen 100, jadi total Rp 450.000. Hanya dibagikan ke sebagian tamu,  seperti teman orangtua/keluarga/kantor. Kalau teman dekat undang pakai google form bikin RSVP, atau bisa menggunakan soft copy, sayang kalau undangannya berakhir di tempat sampah.

Untuk suvenir kita, desain bikin sendiri dengan power point, bisa pesen kok. Kebetulan kita milihnya tote bag biar bisa ngajak orang-orang mengurangi penggunaan plastik. Lumayanlah buat temenin belanja ke minimarket. Untuk budget Rp 4000/pcs, terus kita bikin 300, jadi total Rp 1,2 juta.

Tips-tips terakhir yang mungkin bisa membantu:
- Sebar undangan H-2 minggu saja, atau kalau ada yang jauh di luar kota sebarin H-1 bulan, bahkan ada yang H-3 bulan supaya mereka bisa ada waktu beli tiket pesawat.
- Jangan lupa undang Ibu RT, ini penting sih, soalnya kadang suka lupa, karena beliau yang sudah bantu ngurusin dokumen pernikahan.
- Jangan lupa penghulu di treat kaya tamu, jangan mentang-mentang sudah sah penghulu disuruh pulang.
- Jangan sampai ninggalin sampah di venue lokasi, karena bersih adalah sebagian dari iman.  Pastikan vendor pada bawa trash bag.
- Janur pastikan sudah dibikin biar orang pada tahu lokasi acara sebagai pertanda.
- Gambar denah alamat pada undangan akan sangat membantu bagi kaum yang lebih tua, dan memberikan link google maps di undangan digital akan sangat membantu untuk kaum yang lebih muda.
- Siapkan kursi dan area lansia dan ibu yang bawa anak bayi jadi mereka bisa menyusui.
- VIP harus adakah? Kesepakatan bersama saja. Kalau saya semua tamu itu VIP, jadi kita sediakan parkir khusus depan gedung buat yang dituakan, dan disambut MC saat kedatangan, at least ada penghargaan lebih buat mereka.
- Ini maksudnya tempat makan dan duduk buat VIP? Menurut pandangan pribadi sih menurut saya better buat lansia dan ibu menyusui yang disediakan tempat khusus.
- Perhatikan kapan berlangsungnya acara, karena negara mayoritas muslim, jadi kalau ada menyinggung waktu salat, better pastikan di venue ada tempat buat salat.
- Parkiran harus dikonsiderasi, jangan sampai tamu harus parkir 1 km dari lokasi acara.
- Terakhir, nikmati acara kalian sendiri, jangan sampai acara yang sangat penting bagi kalian ga bisa kalian nikmati.
Jujur karena puas sama kerja keras dan persiapan yg udah dilakukan, saya  sampe lupa makan. Jadi total pengeluaran adalah : 13,5 + 8 + 0,6 + 20 + 25 + 10 + 8 + 5,5 + 0,45 + 1,2 = Rp 92,25 juta.
Kalau dari pengalaman, acara dengan standar jakarta (6 jam) kurang lebih totalnya bakal seperti ini. Saya yakin masih banyak cara yang bisa bikin lebih murah lagi, jika memang ada kesepakatan, sesungguhnya menikah itu yang wajib hanya akad.

Disclaimer juga : karena bikin dua acara resepsi, juga ada acara adat, serta belum termasuk seserahan dan mahar jadi tentunya biayanya di atas itu. Tapi mudah-mudahan dengan tips-tips dari pengalaman kita, kalian bisa merencanakan acara yang lebih baik. Terakhir untuk partner-partner yang sudah bekerja sama, terima kasih.

Saya yakin harganya masih sama karena saya book harganya rata-rata di tahun 2018, but I believe they will gladly to listen from you guys if you are interested.

The Partners:
Venue: RAHASIA. WKWK
Catering: Chikal
Dekorasi: IG-tuesdayproject
Sanggar: IG-sanggarjafas
Dokumentasi: IG-teserapictures
Musik: IG-coffeebreak_band
WO: IG-madeweddingservices
MC: IG-dikha_sigit
Souvenir: IG-gisacraft
Undangan: Sopi-eRKa Supply

Sumber : Famous General (@WanIqbal), 18 September 2019.
Auto Europe Car Rental