Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Apartemen Benson Buka Promo Pembelian

ANAK perusahaan Pakuwon Group, Pakuwon Permai melakukan topping off ceremony (penutupan atap) untuk apartemen Benson yang berada di komplek Pakuwon Mal, Surabaya Barat, Jumat (26/10/2018).

Direktur of Marketing Pakuwon Group, Sutandi Purnomosidi menyebutkan, saatnya  belanja properti karena peruahaannya memberikan produk terbaik, termasuk kepastian operasionalnya.

Apartemen Benson membidik segmen menengah ke atas, lebih cenderung ke premium, dengan target finishing pertengahan 2019. Selanjutnya bisa hand over (serah terima) di Desember 2019.

Ketika launching pertama tahun 2015, harga kamar di Apartemen Benson masih di kisaran Rp 500 jutaan, sekarang sudah lebih dari dari Rp 750 jutaan per unit untuk unit terkecil atau type studio.

Project Manager,  Paulus Louw,  Director of Pakuwon Permai, Fenny, Project Director, Roger Lim,  Owner of Pakuwon Group, Leon Tedja, Marketing Director Pakuwon Group, Sutandi purnomosidi,  Finance Director Pakuwon Group, Minarto Basuki,  Marketing Manager Pakuwon Mall Mansion, Sherley Haryono dan  Sales Manager Benson Tower, Tien Sulistyowati melepas burung dara usai melakukan serimoni toping off Benson Tower, Jumat (26/10/2018).
Sherly Haryono, Marketing Manager apartemen Benson Tower, menambahkan saat ini, penjualan unit sudah mencapai 80 persen dari total 1.300 unit. Targetnya sebelum akhir tahun ini bisa sold out.

Bersamaan dengan kegiatan topping off, ada promo pembelian Apartemen Benson, yakni tambahan diskon hingga Rp 80 juta, cashback hingga Rp 50 juta, double bonus berupa iPhone XS Max dan bayar uang tanda jadi langsung bawa pulang TV LED 43 inch. Plus cicilan ringan hanya Rp 3 jutaan dan DP yang bisa dicicil hingga 21 bulan. (*)
Auto Europe Car Rental